Minggu, 13 September 2015

LANGKAH-LANGKAH MENGGUNAKAN MIKROSKOP



Langkah-langkah menggunakan mikroskop

ü Mikroskop harus dibawa dengan dua tangan . Tangan kiri menahan mikroskop dan tangan kanan memegang lengan mikroskop.
ü Jika mengamati preparat basah, badan mikroskop harus dalam keadaan tegak atau meja benda harus keadaan datar.
ü Preparat basah harus selalu ditutup dengan menggunakan gelas penutup.
ü Jagalah kebersihan lensa mikroskop dan cermin.
ü Sebelum mikroskop digunakan, sebaiknya diperiksa terlebih dahulu jika ada yang rusak laporkan kepada penanggung jawab praktikum atau guru.
ü Selama praktikum berlangsung, tidak diperbolehkan melepas lensa-lensa objektif.
ü Jika kegiatan pratikum telah selesai, lensa objektif pada mikroskop yang telah digunakan harus diputar kembali pada pembesaran paling rendah.


Cara menggunakan mikroskop untuk mengamati objek

v  Letakkan mikroskop di atas meja pratikum.pasang lensa okuler dengan perbesaran lemah, misalnya 10x.
v  Putar makrometer kearah belakang supaya badan mikroskop dapat terangkat.
v  Geser pemutar lensa objektif dengan perbesaran lemah, misalnya 10x berada pada kedudukan segaris dengan arah datangnya cahaya.
v  Naikkan kondensor setinggi mungkin buka diafragma selebar-lebarnya agar cahaya yang masuk ke kondensor cukup.
v  Putar cermin ke arah sumber cahaya hingga diperoleh medan pandang yang terang.
v  Letakkan preparat diatas lubang meja, dan jepit preparat dengan penjepit.
v Putar makrometer kearah depan sehingga lensa objektif tepat berada di atas objek yang diamati.
v Naik turunkan badan mikroskop dengan menggerakkan makrometer sambil mengatur fokus yang menghubungkan lensa okuler dan lensa objektif sehingga preparat tampak jelas.
v Amati objek dengan perbesaran 100x
v Gerakkan pemutar lensa objektif dengan perbesaran 45x berada pada posisi yang benar.
v Dengan mata masih mengamati objek, gerakkan makrometer kearah depan/belakang sehinnga preparat tampak jelas.
v Amati preparat dan jika perlu digambar.
v Jika pengamatan telah selesai, putar lensa objektifmenjadi perbesaran rendah.
v Naikkan/turunkan badan mikroskop dengan menggunakan makrometer, dan keluarkan preparat


 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar